Permasalahan Penduduk



ILMU SOSIAL DASAR

DEFINISI
·      -  Ilmu socsal dasar adalah pengetahuan yang menelaah masalah masalah sosial, khususnya masalah masalah yang diwujudkan oleh masyarakat Indonesia, dengan menggunakan pengertian pengertian (fakta,konsep,teori) yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu ilmu social 
   ●[A.W. Widjaja 1986 Buku Ilmu Sosial Dasar, Pedoman Pokok-Pokok Bahasan dan Satuan Acara Perkuliahan Mata Kuliah Dasar Umum hal.66 ] CV.Akademika Presindo Jakarta
·      
         - Ilmu-ilmu social dasar atau ISD adalah ilmu ilmu social di pergunakan dalam pendekatan,sekaligus sebagai sarana jalan keluar untuk mencari pemecahan masalah-masalah social yang berkembang dalam kehidupan masyarakat 
   ●[Drs.H.Abu.Ahmadi, 1991 Buku Ilmu Sosial Dasar hal.3 Rineka Cipta]
·       
     -Ilmu social dasar adalah gabungan dari disiplin ilmu ilmu social yang digunakan sebagai pendekatan dan sekaligus sebagai sarana jalan keluar terhadap pemecahan masalah masalah social.
   ●[Drs. Riswandi, Buku Ilmu Sosial Dasar Dalam Tanya Jawab hal.10 Ghalia Indonesia]

   Jadi kesimpulan dari ketiga tokoh diatas, ilmu sosial dasar adalah ilmu yg meneelaah masalah sosial yg bisa menjadi sarana jalan keluar untuk pemecahan masalah sosial dengan berbagai dasar bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu sosial



TUJUAN
·        Tujuan Ilmu social dasar adalah membantu perkembangan wawasan penalaran dan kepribadian mahasiswa agar memperoleh wawasan penalaran yang lebih luas dan ciri ciri kepribadian yang diharapkan dari setiap mahasiswa khususnya berkenaan dengan sikap dan tingkah laku manusia dalam menghadapi manusia manusia lain serta sikap dan tingkah laku manusia manusia lain terhadap manusia yang bersangkutan serta timbal balik [A.W Widjaja Buku Ilmu Sosial Dasar Pedoman Pokok-pokok bahasan dan satuan acara perkuliahan mata kuliah dasar umum hal 12 CV.Akademika Presindo Jakarta 1986]
Sebagai salah satu dari mata kuliah dasar umum, ilmu social dasar mempunyai tujuan pembinaan mahasiswa agar:
a.      Memahami dan menyadari adanya kenyataan kenyataan social dan masalah masalah social yang ada dalam masyarakat.
b.     Peka terhadap masalah masalah social daan tanggap untuk ikut serta dalam usaha usaha menanggulanginya.
c.      Menyadari bahwa setiap masalah social yang timbul dalam masyarakat selalu bersifat kompleks dan hanya dapat mendekatinya mempelajarinya secara kritis-interdisipliner.
d.     Memahami jalan pikiran para ahli dari bidang ilmu pengetahuan lain dan dapat berkomunikasi dengan mereka dalam rangka penanggulangan masalah social yang timbul dalam masyarakat.


RUANG LINGKUP
·        Materi ilmu social dasar terdiri atas masalah masalah social.untuk dapat menelaah masalah masalah social, hendaknya terlebih dahulu kita dapat mengidentifikasi kenyataan social dan memahami konsep social tertentu.Sehingga dengan demikan bahan pelajaran ilmu social dasar dapat dibedakan menjadi 3 golongan yaitu ;
1.     Kenyataan2 sosial yang ada dalam masyarakat, yang secara bersama sama merupakan masalah social tertentu.Kenyataan2 sosial tersebut sering ditanggapi secara berbeda oleh para ahli ilmu ilmu social, karena adanya perbedaan latar belakang disiplin ilmu atau sudut pandangannya. Dalam ilmu social dasar kita menggunakan pendekatan interdisiplin atau multi disiplin.
2.     Konsep-konsep social atau pengertian2 tentang kenyataa2 sosial dibatasi pada konsep dasar atau elementer saja yang sangat diperlukan untuk mempelajari masalah2 sosial yang dibahas dalam ilmu pengetahuan social.
Sebagai contoh dari konsep dasar semacam itu misalnya konsep “Keanekaragaman,” dan konsep “Kesatuan Sosial”. Bertolak dari kedua konsep tersebut diatas, maka dapat kita pahami dan sadari bahwa didalam masyarakat selalu terdapat :
a.      Persamaan dan perbedaan pola pemikiran dan pola tingkah laku baik secara individual dan tau kelompok atau golongan.
b.     Persamaan dan perbedaan kepentingan
Persamaan dan perbedaan itulah yang menyebabkan sering timbulnya pertentangan/konflik, kerja sama, kesetiakawanan antar individu dan golongan.
3.     Masalah2 sosial yang timbul dalam masyarakat, biasanya terlibat dalam berbagai kenyataan-kenyataan social yang antara satu dengan lainnya saling berkaitan. [Harwantiyoko dan Neltje F. Katuuk. 1997. MKDU ILMU SOSIAL DASAR. Jakarta : Gunadarma]

PERMASALAHAN PENDUDUK
   Kita ambil contoh tentang masalah populasi di indonesia:
   
          Melihat banyaknya penduduk Indonesia yg mayoritas bertempat di pulau jawa, kebanyakan dari mereka adalah org yg merantau dari daerah dan pulau lain, pemerintah sepatutnya mengatur populasi penduduk di jawa yg dimana sudah semakin padat hari demi hari. Pulau jauh lainnya seperti Kalimantan, papua, Sulawesi dan lain-lain menjadi sedikit berkurang penduduknya yg dikarenakan perpindahan mereka dari luar jawa ke jawa. Pulau tersebut menjadi sedikit terabaikan pembangunan daerahnya karena tidak banyak yg tinggal disana. Jika di pulau tersebut masih padat populasinya, ada kemungkinan daerah daerah disana akan mendapatkan perhatian dan perbaikan infrastruktur seperti pembangunan sekolah dan lain-lain. Alasan mereka pindah pun karena demi pekerjaan. Pemerintah harus bisa ikut turun tangan membuat sebuah lapangan pekerjaan di tempat tempat seperti Kalimantan dan papua agar perputaran ekonomi di daerah tersebut semakin kuat dan daerah tersebut akan berkembang sedikit demi sedikit, dan bisa menghindari penumpukan penduduk di pulau jawa

Komentar

Postingan Populer